February 15, 2017

Lowongan Kerja PT. KAI Commuter Jabodetabek

Selamat datang di Blog Fadliansyah, Situs ini Membahas dan Memberikan Informasi Lowongan Kerja 2017 untuk Lulusan SMK/SMA/S1/D3 Terupdate dan Terpercaya, Sudah banyak dari Teman kita yang di Terima Kerja, dengan Melihat Lowongan Kerja yang ada di website ini, Jangan Lupa share ke teman kalian yang sedang membutuhkannya juga.

PT. KAI Commuter Jabodetabek saat ini sedang membuka Lowongan Perkerjaan untuk kalian Lulusan SMK, SMA Sederajat yang akan di Posisikan sebagai Junior Staff Teknik.


PT KAI Commuter Jabodetabek adalah salah satu anak perusahaan di lingkungan PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang mengelola KA Commuter Jabodetabek. KCJ dibentuk sesuai dengan Inpres No. 5 tahun 2008 dan Surat Menteri Negara BUMN No. S-653/MBU/2008 tanggal 12 Agustus 2008. Pembentukan anak perusahaan ini berawal dari keinginan para stakeholdernya untuk lebih fokus dalam memberikan pelayanan yang berkualitas dan menjadi bagian dari solusi masalah transportasi perkotaan yang semakin kompleks.

Perseroan ini resmi menjadi anak perusahaan PT KERETA API (Persero) sejak tanggal 15 September 2008. Kehadiran KCJ dalam industri jasa angkutan KA Commuter bukanlah kehadiran yang tiba-tiba, tetapi merupakan proses pemikiran dan persiapan yang cukup panjang. Dimulai dengan pembentukan Divisi Angkutan Perkotaan Jabotabek oleh PT KAI (Persero), yang terpisah dari PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta. Setelah pemisahan ini, pelayanan KRL di wilayah Jabotabek berada di bawah PT KAI (Persero) Divisi Angkutan Perkotaan Jabotabek sementara pelayanan KA jarak jauh yang beroperasi di wilayah Jabodetabek berada di bawah PT KAI Daop 1 Jakarta. Dan akhirnya PT KAI (Persero) Divisi Angkutan Perkotaan Jabotabek berubah menjadi sebuah perseroan terbatas, PT KCJ. Setelah menjadi perseroan terbatas, perusahaan ini mendapatkan izin usaha No. KP 51 Tahun 2009 dan izin operasi penyelenggara sarana perkeretaapian No. KP 53 Tahun 2009 yang semuanya dikeluarkan oleh Menteri Perhubungan Republik Indonesia.

Tugas pokok perusahaan yang baru ini adalah menyelenggarakan pengusahaan pelayanan jasa angkutan kereta api komuter dengan menggunakan sarana Kereta Rel Listrik di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) serta pengusahaan di bidang usaha non angkutan penumpang. KCJ Memulai modernisasi angkutan KRL pada tahun 2011 dengan menyederhanakan rute yang ada menjadi lima rute utama, penghapusan KRL ekspres, penerapan kereta khusus wanita, dan mengubah nama KRL ekonomi-AC menjadi kereta Commuter Line.

Proyek ini dilanjutkan dengan renovasi, penataan ulang, dan sterilisasi sarana dan prasarana termasuk jalur kereta dan stasiun kereta yang dilakukan bersama PT KAI (persero) dan Pemerintah. Pada 1 Juli 2013. KCJ mulai menerapkan sistem tiket elektronik (E-Ticketing) dan sistem tarif progresif. Penerapan dua kebijakan ini menjadi tahap selanjutnya dalam modernisasi KRL Jabodetabek. Hingga Oktober 2016, KCJ telah memiliki 826 unit KRL, dan akan terus bertambah. Sepanjang tahun 2016, KCJ telah melakukan penambahan armada sebanyak 60 kereta. Hal ini untuk memenuhi permintaan penumpang yang terus bertambah dari waktu ke waktu. Pada tahun 2016, rata-rata jumlah pengguna KRL per hari mencapai 850.000 pengguna pada hari-hari kerja, dengan rekor jumlah pengguna terbanyak yang dilayani dalam satu hari adalah 931.082. Sebagai operator sarana, kereta Commuter Line yang dioperasikan KCJ saat ini melayani 72 stasiun di seluruh Jabodetabek dengan jangkauan rute mencapai 184,5 km. Dengan mengusung semangat dan semboyan Best Choice for Urban Transport , KCJ saat ini terus bekerja keras untuk memenuhi target melayani 1,2 juta penumpang per hari pada tahun 2019.

Lowongan Kerja PT. KAI Commuter Jabodetabek


Persyaratan : Junior Staff Teknik

  • Minimal SMK Jurusan 
  • Teknik Sipil 
  • Teknik Bangunan 
  • Teknik mesin
  • Nilai Ujian Nasional, rata rata 6.5
  • Bagi teknik sipil/bangunan wajib menguasai Autocad
  • Bagi teknik mesin, wajib menguasai gambar mesin 

Persyaratan Umum :

  • Laki laki
  • Usia 18-30 tahun
  • Tinggi badan min 160 cm dengan berat badan ideal/proporsional
  • Terampil, jujur dan pekerja keras
  • Memiliki integritas dan pekerja keras
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah kerja PT. KAI Commuter Jabodetabek

Jika kalian berminat dan memenuhi syarat di atas Silahkan kalian kirim via email ke alamat Lengkap di bawah ini :

Email : hrd@krl.co.id
Subject Email : Teknik

Keterangan : Mohon di lihat tanggal Update Lowongan Kerja ini, untuk memastikan Lowongan Kerja Terbaru atau sudah lama. dan harus di perhatikan untuk pendaftaran apapun tidak di kenakan biaya sepeser pun.


Terimakasih Telah mengunjungi website ini, Guna memberikan atau Membantu kalian dengan sedikit Informasi yang saya beri dan sudah teruji keberadaannya. Pesan saya untuk kalian para pencari kerja, Tetap semangat dan jangan kendor, kalau memang rezeki ada saja Jalannya yang terpenting Usaha dan Berdoa Pasti akan mulus apa yang kita inginkan. Terimakasih semoga membantu kalian semua, bila ada yang ingin di pertanyakan dan bila Blog ini bermanfaat berikan komentar di bawah ini.


EmoticonEmoticon